Doa Buka Puasa dan Jadwal Buka Puasa Wilayah Kota Tasik, Kamis 07 April 2022

Doa Buka Puasa dan Jadwal Buka Puasa Wilayah Kota Tasik, Kamis 07 April 2022

radartasik.com - Berikut Jadwal Buka Puasa, untuk wilayah Kota Tasik dan sekitarnya, Kamis 07 April 2022:

Maghrib  : 17.53
Isya  : 18.59

Namun, sebelum menyantap hidangan atau makan berbuka puasa, umat muslim diajurkan (Sunnah) untuk membaca doa.

Berdoa ketika hendak berbuka puasa diajarkan oleh Rasulullah Shallallahu'alaihi Wasallam. Ibnu Umar radhiallahu'anhu berkata:

“Biasanya Rasulullah Shallallahu'alaihi Wasallam jika berbuka beliau berdoa:

ذهب الظمأ وابتلت العروق وثبت الأجر إن شاء الله

Dzahabazh zhama'u wabtallatil 'uruuqu wa tsabatal ajru insya Allah.

(telah hilang rasa haus, telah basah kerongkongan, dan telah diraih pahala insya Allah)”

(HR. Abu Daud no.2357, An Nasa-i no.3315, dishahihkan Al Albani dalam Shahih Abi Daud).

Adapun doa lainnya:
“Allahumma laka shumtu wabika amantu wa 'ala rizqika afthartu birahmatika yaa arhamar rahimin”. 

Dalam Al-Quran Allah SWT saat berfirman: 

“Makan dan minumlah dan janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan.” (QS Al-A'raf: 31). 

(age/radartasik.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: