Harga Pertamax Naik, Mahasiswa Unjuk Rasa ke Depo Pertamina Tasikmalaya
Reporter:
tiko|
Senin 04-04-2022,16:00 WIB
Radartasik.com, KOTA TASIK - Mahasiswa yang tergabung dalam Serikat Mahasiswa Tasikmalaya mendemo Depo Pertamina Tasikmalaya di Jalan Garuda, Kecataman Cibeureum, Senin (04/04/22).
Aksi ini akibat Pertamina pada awal April ini menaikkan harga jual Bahan Bakar Minyak (BMM) jenis Pertamax dari semula Rp 9.000 per liter kini menjadi Rp 13.500 per liter.
"Kami berharap Pertamina menurunkan kembali harga BBM. Bukan menaikkan harganya. Karena tak bagus untuk rakyat ," ujar Mohamad Satriana Ilham, Korlap Aksi.
"Semuanya harus serentak menyuarakan sama-sama bahwa kita membawa persepsi sama hingga ke nasional. Bahwa kenaikan harga BBM ini tidak berdampak baik bagi masyarakat," sambungnya.
Para pengunjuk rasa meminta pemerintah harus segera mencabut kebijakan tersebut dan pihak Pertamina harus sepakat bahwa di Kota Tasikmalaya menolak terjadinya kenaikan harga Pertamax.
"Apabila ditolak kenginan kita, maka kita akan kasih waktu seminggu hingga 2 minggu agar pihak Depo memenuhi tuntutan kita," ancamnya. (rezza rizaldi / radartasik.com)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: