Bapak-Bapak Maling Helm Milik Pelajar, Terekam CCTV Minimarket di Kota Banjar
Reporter:
agustiana|
Selasa 18-01-2022,16:58 WIB
radartasik.com - Aksi pencurian helm di salah satu minimarket, Jalan Husen Kartasasmita, perempatan traffic light Djarum Kelurahan Banjar Kecamatan Banjar, terekam kamera CCTV, Selasa (18/01/22) siang.
Staf minimarket Luki Triana membenarkan kejadian pencurian helm milik pelajar terekam jelas kamera CCTV yang terpasang dibagian depan toko.
"Ketahuannya sama korban, nanyain bisa lihat rekaman CCTV tidak. Pas dicek ternyata benar ada pencurian helm," kata dia kepada wartawan.
Saat kejadian pihaknya tidak mengetahui pasti, lantaran tengah berada dibelakang (gudang) sedang mengecek barang-barang dan pegawai lainnya sibuk melayani.
Saat dilihat dilihat dari rekaman CCTV, nampak seorang bapak-bapak (pria) datang ke minimarket tanpa menggunakan helm. Diduga pelaku sempat masuk kedalam berbelanja.
"Itu nampak dalam rekaman CCTV, ciri pakai baju warna hitam dan berambut pendek terlihat sepintas," tegasnya.
Saat keluar dari dalam minimarket diduga pelaku menghampiri sepeda motornya jenis matik berwarna putih. Lalu berdiri dari motor sambil melihat situasi.
Setelah itu, diduga pelaku juga berkeliling di sekitar parkiran minimarket memantau situasi.
Lalu tersangka menghampiri motor korban, dengan sigap membawa kabur helm berwarna hitam.
"Diduga pelaku membawa helm bogo milik korban. Ini baru pertama kali kejadian pencurian helm," imbuhnya.
Terpisah, Waisul teman korban (pemilik helm) mengaku saat itu dari sekolah lalu pulang ke rumah. Berboncengan ke minimarket mau isi saldo sekitar pukul 12.30 WIB.
"Dikiranya tidak bawa helm, makanya setelah dari minimarket pulang ke rumah. Pas dicek ternyata tidak ada dirumah, balik lagi ke minimarket," pungkasnya.
Pas sampai di minimarket, coba meminta karyawan untuk mengecek rekaman CCTV. Dan ternyata benar helm nya ada yang bawa bapak-bapak.
Terlebih itu helm milik teman dan ke minimarket juga naik motor bebek boncengan.
(anto sugiarto/radartasik.com)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: