Di Leuwidahu: Para Pemuda Pesta Miras di Halaman Rumah, Polisi Lakukan Ini..

Di Leuwidahu: Para Pemuda Pesta Miras di Halaman Rumah, Polisi Lakukan Ini..

radartasik.com - Sejumlah anak muda yang sedang asyik pesta minuman keras (miras) kaget saat jajaran Kepolisian Polsek Indihiang, Polres Tasikmalaya Kota, menggerebeknya.


Mereka digerebek polisi saat tengah pesta miras di halaman sebuah rumah  di Jalan Lewidahu, Kecamatan Indihiang, Kota Tasikmalaya, Selasa (11/01/22) malam.

Polisi pun langsung melakukan pembinaan kepada para pemuda tersebut serta menyita sejumlah botol miras jenis anggur.

Kapolsek Indihiang, Polres Tasikmalaya Kota, Kompol Didik Rohim Hadi melalui Kanit Lantas Polsek Indihiang, Iptu Dede Hendi membenarkan adanya penggerebekan itu.

Kata dia, awalnya Polisi melakukan razia dalam rangka antisipasi gangguan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas) dan penindakan pelanggaran protokol kesehatan.

“Mereka (pemuda sedang pesta miras, Red) terjaring kita saat patroli ternyata mereka sedang nenggak miras jenis anggur," ujar Iptu Dede Hendi kepada wartawan, Rabu (12/01/22). 

Terang dia, patroli tersebut akan rutin pihaknya lakukan. Hal ini agar terwujudnya situasi kamtibmas yang kondusif serta mencegah terjadinya penyebaran Covid-19.

Mengingat, sekarang ini banyak masyarakat yang mulai abai untuk disiplin protokol kesehatan, seperti tidak memakai masker, tidak menjaga jarak, hingga berkerumun.

“Kami berusaha untuk selalu mengingatkan masyarakat agar tidak terlena dan selalu mematuhi prokes ditengah pandemi Covid-19 yang masih berlangsung,” singkatnya. (rezza rizaldi / radartasik.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: