Parah Bener, Ternyata Sopir Bus Maut Tak Hanya Konsumsi Narkoba Tapi juga Tenggak Minuman Keras

Parah Bener, Ternyata Sopir Bus Maut Tak Hanya Konsumsi Narkoba Tapi juga Tenggak Minuman Keras

Radartasik, MOJOKERTO - Fakta baru kembali diungkap polisi terkait kasus kecelakaan Bus Ardiansyah di KM 712+400 jalur A Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) yang menewaskan 15 orang penumpangnya.

Ternyata sang sopir pengganti bernama Ade Firmansyah tidak hanya diketahui mengkonsumsi narkoba jenis sabu, tetapi juga sempat menenggak atau meminum minuman keras saat berada di Malioboro, Yogyakarta. 

BACA JUGA:Sopir Bus Maut Diduga Dalam Pengaruh Narkoba, Saat Kecelakaan Bus Dikemudikan Sopir Pengganti

“Menurut pengakuan tersangka saat berada di Malioboro yang bersangkutan membeli dua botol bir,” kata Kasat Lantas Polres Mojokerto Kota AKP Heru Sudjio, seperti lansir JPNN.com, Sabtu (21/05/2022).

Heru mengungkapkan dua botol bir yang dibeli tersebut dikonsumsi berdua dengan sopir utama Ahmad Ari Ardiyanto saat istirahat di Malioboro, Yogyakarta. 

"Jadi, yang paling banyak mengonsumsi (Ade Firmansyah). Bukan (diminum saat mengemudi, red), tetapi pada saat istirahat," ujarnya. 

BACA JUGA:Kasat PJR Beber Kronologi Kecelakaan Bus Pariwisata yang Tewaskan 13 Penumpang

Heru juga mengatakan kalau Ade sudah mengonsumsi sabu-sabu sejak tiga bulan lalu .

 "Dari pengakuan tersangka, sudah empat kali mengonsumsi sabu-sabu dan terakhir memakai 9 Mei 2022 di Surabaya," bebernya. 

BACA JUGA:Polisi Ringkus 3 Pelaku Skimming ATM, Kerugian Bank Mencapai Rp800 Juta

Saat ini, kedua sopir tersebut masih berada di Kantor Sat Lantas Polres Mojokerto. Untuk status sopir utama Ahmad Ari masih sebagai saksi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: