Tiga Calon Berebut Kursi PAW Kades

Tiga Calon Berebut Kursi PAW Kades

Radartasik, PATARUMAN – Wali Kota Banjar Hj Ade Uu Sukaesih menghadiri Musyawarah Desa untuk Pemilihan Kepala Desa Antarwaktu Desa Binangun. Kegiatannya dilaksanakan di halaman Kantor Desa Binangun Kecamatan Pataruman, Rabu (18/5/2022).

Pemilihan Kepala Desa Antar Waktu Desa Binangun diikuti tiga calon. Yakni Solikah, Bubun Sahban Farid Maruf dan Rukanda. Sedangkan jumlah pemilih sebanyak 304 warga perwakilan dari 38 RT.

BACA JUGA: Airlangga: Halal Bihalal Golkar Sekaligus Persiapkan Pemenangan Pilpres 2024

Musyawarah desa dalam rangka pemiliham kepala desa antar waktu dilaksanakan paling lambat enam bulan terhitung sejak kepala desa berhenti dan atau diberhentikan dengan anggaran dibebankan kepada APBDesa.

“Untuk Desa Binagun sendiri pemilihan kepala desa antar waktu terlaksana empat bulan sejak pemberhentian almarhum Karjono. Saya berharap pelaksanaan musyawarah desa ini dapat berjalan dengan lancar tanpa halangan apapun,” ujar Ade Uu, kemarin.

Ia berpesan kepada para calon kepala desa antar waktu agar menjadi pribadi yang siap menang dan siap kalah.

“Jabatan kepala desa adalah amanah masyarakat, memajukan desa tidak hanya menjadi kepala desa saja. Saya juga mengimbau seluruh masyarakat Desa Binangun tetap menjaga kondusivitas, menjaga persatuan dan kesatuan demi terwujudnya kemandirian Desa Binangun,” ucap Ade Uu Sukaesih. (cep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: