La Nina Masih Terjadi, Tetap Waspada

La Nina Masih Terjadi, Tetap Waspada

radartasik.com, PANGANDARAN — Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pangandaran mengklaim beberapa bulan terakhir tak ada bencana alam yang tergolong besar di Kabupaten Pangandaran.


Kepala Pelaksana (Kalak) BPBD Kabupaten Pangandaran Kustiman mengatakan adapun bencana yang terjadi dalam skala kecil, seperti rumah tertimpa pohon, pohon tumbang dan banjir cileuncang.

“Kalau yang signifikan tidak ada,” ungkapnya Rabu (15/12/2021). Dirinya tidak berharap ada bencana besar di Kabupaten Pangandaran.

Sejauh ini, pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan semua stakeholder untuk mengantisipasi terjadinya bencana alam. “Termasuk di objek wisata, kita sudah berkoordinasi dengan para guide,” jelasnya.

Saat terjadi rob atau air laut naik di beberapa daerah beberapa waktu lalu, menurut Kustiman, di Pangandaran tidak terlalu parah. “Alhamdulillah tidak terlalu parah,” ucapnya.

Kustiman mengatakan efek fenomena La Nina kemungkinan akan berakhir Februari 2022 dan puncaknya Januari 2022. “Jadi semuanya harus terus waspada,” ujarnya.

Manager Pusdalops Ranta mengatakan menjelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) semua petugas dan relawan siap siaga terhadap bencana alam. “Apalagi Pangandaran memang masuk daerah rawan bencana,” ungkapnya. (den)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: