Alun-Alun Jadi Titik Nol Kilometer

Alun-Alun Jadi Titik Nol Kilometer

radartasik.com, GARUT KOTA — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut akan menjadikan Alun-Alun Kabupaten Garut yang baru selesai direnovasi menjadi titik nol kilometer di Garut. Hal tersebut dikatakan Bupati Garut H Rudy Gunawan.


“Alun-alun ini jadi titik nol kilometernya Kabupaten Garut. Jadi mau ke arah manapun mulainya dari sini (alun-alun), seperti ke Bandung 63 km itu dari sini,” ujarnya saat mendampingi Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meninjau pembangunan Alun-Alun Garut, Sabtu (11/12/2021).

Selain menjadi titik nol kilometer, Alun-Alun Garut juga menjadi satu simbol tersendiri bagi suatu pemerintahan. “Saya bergembira ini (pembangunan) tepat waktu karena di Garut ini kebanyakan tidak tepat waktu,” terangnya.

Ia memaparkan nantinya Alun-Alun Garut akan dikelola secara profesional, sedangkan asetnya tercatat di BPKAD. “Saya juga bangga karena ini sudah dilimpahkan penanganannya kepada Pemerintah Kabupaten Garut. Nanti pak kadis, pak kabid, pak PPK, ini akan dikelola secara professional, akan ada 5-6 orang yang secara rutin mengurus kebersihan ini dari Srikandi. Nanti akan ditunjuk Srikandinya siapa, nanti dari LH, nanti asetnya tercatat di BPKAD, jadi ini miliknya BPKAD,” paparnya.

Pihaknya juga akan melakukan penyesuaian dari Pendopo dan Babancong dengan wajah baru dari Alun-Alun Garut. “Ya tahun depan Babancong dan Pendopo disesuaikan dengan wajah baru alun-alunnya,” ujarnya.

Ia menuturkan Alun-Alun Garut akan diresmikan di Hari Jadi Garut (HJG) ke-209 tanggal 16 Februari 2021. “Mudah-mudahan sudah diizinkan dengan level Garut yang nanti insya Allah sudah level 1,” terangnya.

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengaku memberikan dukungan besar kepada Kabupaten Garut, agar ada wajah baru dari kota yang terkenal dengan dodolnya itu. “Jadi dukungan Pemprov sangat besar, banyak ke Garut, supaya ada wajah baru. Cuma karena kita fokus mengendalikan Covid,sampai akhir tahun tidak terlalu banyak peresmian-peresmian dulu. Tapi itu berita baik ya daripada ngomongin Covid wae (terus),” jelasnya.

Kang Emil mengatakan revitalisasi sesuai dengan arahanya, salah satunya pemasangan lampu di 4 sisi dari Alun-Alun Garut. “Tapi intinya kan dibanding yang terdahulu ya, ini lebih bagus. Jauh lebih cerah gitu kan,” paparnya. (yna)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: