Peras Warga Rp15 Juta, 3 Wartawan Abal-abal Ini Ditangkap Polisi
Reporter:
radi|
Jumat 26-11-2021,14:45 WIB
Radartasik.com, DEPOK — Polsek Cimanggis, Depok, Jawa Barat menangkap 3 wartawan gadungan alias abal-abal, karena diduga telah memeras warga berinisial FI. Ketiga pelaku masing-masing berinisial MB (39) SA (31) dan AJP (37).
Kapolsek Cimanggis Kompol Ibrahim Sadjab mengatakan, ketiga pelaku diduga mengancam akan memviralkan korban atas tuduhan perselingkuhan. Padahal tidak ada perselingkuhan.
“Pelaku mengancam korban telah berselingkuh dan akan memviralkan lalu pelaku meminta sejumlah uang kepada korban,” kata Ibrahim dalam keterangan tertulis, Kamis (26/11/2021).
Ibrahim menuturkan, ketiga pelaku awalnya mendatangi rumah korban di Kampung Banjaran Pucung, Cilangkap, Tapos, Depok pada Senin (22/11/2021) sekitar pukul 17.45 WIB. Ketika datang langsung melakukan pengancaman.
“Korban baru tiba di rumah tiba-tiba datang tiga pelaku kemudian mengancam korban akan memviralkan perselingkuhannya dan meminta sejumlah uang sebesar Rp 15 juta,” imbuhnya.
Karena ketakutan, korban langsung memenuhi mentransfer uang sebesar Rp10 juta kepada para pelaku. Namun, pelaku tak puas dan meminta uang tambahan Rp 5 juta.
“Kemudian korban mengajak pelaku ke ATM Indomaret, namun karena sudah limit, maka korban tidak bisa mengambil uang di atm tersebut,” jelas Ibrahim.
Saat itu juga, ketiga pelaku langsung ditangkap oleh warga dan diserahkan ke Polsek Cimanggis atas tuduhan pemerasan. “Kita sita barang bukti kartu tanda pengenal pers, uang tunai sebesar Rp10 juta, 3 handphone, 1 unit mobil honda mobilio nopol B 1238 TIW, dan ATM BCA,” pungkas Ibrahim.
Ketiganya dijerat Pasal 368 KUHP tentang tindak pidana pemerasan. Mereka terancam penjara paling lama 9 tahun penjara. (jpc)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: