Jangan Lengah, Tetap Jaga Prokes

Jangan Lengah, Tetap Jaga Prokes

radartasik.com, TAROGONG KIDUL — Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Garut meminta masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan (prokes) meski angka penularan Covid-19 terus mengalami penurunan.


“Kita masih di level 3, jadi masyarakat jangan abai terhadap prokes dalam beraktivitas ya,” ujar Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Garut dr Maskut Faridz kepada wartawan, Rabu (27/10/2021).

Penerapan prokes, kata dia, berpengaruh besar terhadap penyebaran virus corona. Jika masyarakat mengabaikan penerapan prokes seperti tidak memakai masker, tidak menjaga jarak dan banyak berkerumun, maka ditakutkan penyebaran Covid-19 kembali meningkat.

“Penerapan tetap harus dilakukan dengan ketat, dimana saja dan kapan saja. Di dalam rumah apalagi di luar, pokoknya jangan lengah dengan penerapan prokes,” ujarnya.

Maskut menerangkan, saat ini kasus positif aktif di Kabupaten Garut terus mengalami penurunan signifikan. Bahkan jumlah pasien yang masih dirawat di rumah sakit kurang dari 5 orang.

“Alhamdulillah kasus Covid-19 turun drastis. Masih ada satu dua atau kurang dari 10 orang yang masih dirawat di rumah sakit,” katanya.

Turunnya angka positif Covid-19, kata dia, karena penerapan prokes di masyarakat masih bagus. Selain itu, vaksinasi terhadap masyarakat juga terus meningkat. “Kami terus ingatkan (penerapan prokes), supaya tidak terjadi gelombang ketiga. Intinya itu (prokes),” ujarnya.

Humas Satgas Covid-19 Kabupaten Garut Yeni Yunita mengatakan capaian vaksinasi Covid-19 sudah 42 persen atau 832.731 orang untuk dosis pertama. Sementara untuk dosis kedua mencapai 317.361 orang atau 16,0 persen dan dosis 3 untuk kalangan tenaga kesehatan sebanyak 4.760 orang atau 75,4 persen. “Saat ini capaian keseluruhan capaian vaksinasi ini mencapai 1.154.852 dosis. Kalau target vaksinasi di Garut ini 1.977.713 dosis,” ujarnya.

Pihaknya optimis capaian vaksinasi hingga akhir bulan Oktober bisa mencapai 50 persen. “Kalau capaian vaksinasi 50 persen, maka awal November status PPKM bisa kembali ke level 2 lagi,” terangnya.

Terpisah, Lurah Kota Wetan Kecamatan Garut Kota Galih Mawaris mengatakan capaian vaksinasi di wilayahnya sudah 82 persen. “Rata-rata dua kali dalam seminggu, bekerja sama dengan Dinas Kesehatan, TNI-Polri dan Puskesmas Guntur,” ujarnya.

Saat ini target vaksinasi di Kelurahan Kota Wetan tinggal 1.200 warga. “Sisanya (yang 1.200 orang) kita laksanakan lagi Gebyar Vaksinasi, kita akan berikan reward agar warga antusias untuk divaksin,” paparnya. (yna)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: