Maling Bunga di Sambongpari Terekam CCTV, Ini Tampang Pencurinya

Maling Bunga di Sambongpari Terekam CCTV, Ini Tampang Pencurinya

Radartasik.com, KOTA TASIK — Aksi maling kembali terekam CCTV (closed cicuit television). Kali ini maling mengambil bunga atau tanaman hias di pekarangan rumah warga. Ia menggunakan mobil Honda Brio.

Rumah warga yang tanaman hiasnya dicuri berada di Sambongpari Kecamatan Mangkubumi Kota Tasikmalaya. Kejadian pencuriannya Selasa (12/10/2021). 

Saking gereget atas ulah si maling, anak sang pemilik rumah menyebarkan video rekaman CCTV aksi sang maling di media sosial (medsos) Facebook.

Hingga Kamis (14/10/2021) malam, postingan akun Yanyan Nurbayan ini yang share ke grup Forum Warga Tasikmalaya telah dibagikan 27 kali dan mendapatkan 200 komentar.

Akun Yanyan Nurbayan memberi caption dalam video yang diunggah itu. ”Saya share biar jera. Maling bunga terekam CCTV di rumah orang tua saya semalem, pelaku menggunakan mobil Brio,” katanya.

Para netizen pun memberikan berbahagai komentar. Seperti akun Ifa Falihah berkomentar, ”Ya Alloh Ya Rabb sampai segitunya bunga pun jadi sasaran maling.”

Akun Yanyan Nurbayan pun membalas komentar Ifa Falihah, ”Mudah2an dengan media forum ini bisa viral dan bikin dia kapok supaya tidak ada korban yg lain.”

Akun Dui Kosongempat pun membalas komentar akun Yanyan dengan kalimat, ”Yanyan Nurbayan mudah2an aya nu ngalirik ti pihak kepolisian terutama maung galunggung  soalna seer nu korban d mn2.” (rezza rizaldi / radartasik.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: