Jelang Muscab; Fraksi, Pengurus & Anggota DPC PKB Rereongan Bantu Warga

Jelang Muscab; Fraksi, Pengurus & Anggota DPC PKB Rereongan Bantu Warga

radartasik.com, CIHIDEUNG — Seribu paket berisi 5 kilogram beras, dibagikan Jajaran Pengurus DPC PPP Kota Tasikmalaya. Mereka berkeliling ke sejumlah titik, menyerahkan langsung bantuan tersebut ke warga yang rutin beraktivitas di jalan raya.


Mulai dari pengayuh becak, petugas kebersihan, petugas parkir, PKL, driver ojek online sampai gelandangan dan pengemis di seputaran pusat kota, disambangi para politisi parpol berlambang ka'bah tersebut.

Mereka konvoi dan menyambangi langsung para penerima, sambil minta didoakan untuk kelancaran menjelang Musyawarah Cabang (Muscab) V DPC PPP pada 12 Oktober 2021 di Pangandaran.

”Untuk tahun ini, kebetulan momennya berdekatan dengan muscab, jadi kami mohon do'a dan dukungannya, semoga segala sesuatunya berjalan lancar,” kata Plt Ketua DPC PPP Kota Tasikmalaya Zenzen Jaenudin kepada wartawan di sela baksos, Rabu (6/10/2021).

Menurut Zenzen, kegiatan itu merupakan agenda rutin tahunan pengurus, yang biasanya didistribusikan melalui pengurus di setiap wilayah. Ia berharap meski bantuan yang diberikan tidak seberapa, diharapkan bisa turut meringankan beban masyarakat terutama di situasi dan kondisi dampak pandemi Covid-19.

”Kami harap bantuan ini bisa meringankan di tengah kondisi masyarakat yang serba sulit, berharap do'a dan dukungan dari semua pihak agar rangkaian muscab berjalan lancar dan PPP bisa meraih kemenangan di berbagai kontestasi politik yang akan datang,” tuturnya.

Ketua OC Muscab V DPC PPP Kota Tasikmalaya, H Ajat Sudrajat menambahkan sumber dana bakti sosial ini berasal dari rereongan fraksi, pengurus dan anggota DPC PPP.

Baksos kali ini memang tidak seperti biasanya, dimana pendistribusian setiap tahun disalurkan lewat PAC dan Ranting PPP.

“Tahun ini kita terjun langsung menyapa masyarakat, sambil meminta doa supaya muscab berjalan lancar, hasil musyawarahnya membuahkan kontribusi-kontribusi pemikiran maupun gagasan demi kemajuan daerah,” harap Ajat.

Salah seorang penerima bantuan, Rahmat Warga Sawah Lempay Kelurahan Argasari Kecamatan Cihideung, mengaku bersyukur mendapat kepedulian dari DPC PPP. Ia mendoakan agar partai berlambang ka'bah semakin sukses. ”Alhamdulillah, semoga PPP semakin jaya,” ungkap Rahmat. (igi)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: