Golkar, PPP, dan PAN Bersatu, Ini Yang Dibahas untuk Pemilu 2024.

Golkar, PPP, dan PAN Bersatu, Ini Yang Dibahas untuk Pemilu 2024.

BACA JUGA:Dilaporkan Polisi Usai Posting Foto Anies Baswedan Editan, Ruhut Sitompul Ngeles Sebar Hoax

Namun, suksesnya pesta demokrasi lima tahunan itu juga meninggalkan dampak kurang baik bagi masyarakat. 

Yakni, kondisi masyarakat yang justru terpecah dan terpolarisasi.

“Kita akhiri sengketa yang kemarin, mari kita saling menyayangi, yang menista, membenci kita hilangkan. Nah itulah gagasan yang akan kita bangun bersama-sama Golkar, PPP, dan Partai Amanat Nasional,” ujar Zulkifli Hasan.

BACA JUGA:Hadiri Tempo-BNI The Bilateral Forum 2022, Airlangga Hartarto Bilang Begini..

Ia menegaskan, memperbaiki sebuah bangsa tidak mungkin dilakukan seorang diri. 

Butuh kebersamaan dan persatuan dalam politik gagasan untuk membangun bangsa yang maju.

"Pertemuan malam ini sebagai awal nanti untuk merumuskan gagasan-gagasan negara Indonesia sebagaimana cita-cita menjadi negara yang bersatu,” tegas Ketum PAN.

BACA JUGA:Dilaporkan Polisi Usai Posting Foto Anies Baswedan Editan, Ruhut Sitompul Ngeles Sebar Hoax

Sementara, Ketum PPP Suharso Monoarfa menegaskan, apa yang dilakukan ketiga partai pada pertemuan ini adalah menunjukkan kerja sama lebih awal untuk saling memperkuat agar menjauhkan politik identitas maupun keterpecahan masyarakat tidak terulang pada pemilu yang akan datang.

Selain itu, Golkar, PPP, dan PAN juga ingin memastikan seluruh pertanggungjawaban pemerintahan Presiden Jokowi selesai dengan baik.

BACA JUGA:Lebih Tergoda Kemolekan Tubuh Janda, Pria Ini Pilih Lampiaskan Nafsu dan Kembalikan Barang Rampokannya

Apa yang sudah baik di periode pemerintahan saat ini bisa dilanjutkan pada pemerintahan kedepannya.

“Jadi, kami bertiga juga ingin memastikan keberlanjutan pembangunan itu seluruh rakyat dari seluruh bangsa dan negara,” tegas Suharso. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: