Usai Divaksin, Siswi SMAN 1 Banjar Mual-Mual

Usai Divaksin, Siswi SMAN 1 Banjar Mual-Mual

radartasik.com, BANJAR — Seorang siswi SMA Negeri 1 Banjar mengalami mual beberapa waktu setelah menerima suntikan vaksin. Perempuan berusia 17 tahun itu pun harus dibawa ke salah satu puskesmas di Kota Banjar.


Kepala Bidang Pencegahan dan penanggulangan penyakit Dinas Kesehatan Kota Banjar dr Agus Budiana membenarkan adanya siswi SMAN 1 Banjar yang dirawat di puskesmas setelah sehari menerima suntikan vaksin. Namun, penyebabnya belum diketahui. Apakah efek vaksin atau kemungkinan yang lain.

“Betul, keluhannya kalau mengonsumsi makanan katanya langsung mual. Selasa (10/8/2021) pagi divaksinnya, kemudian Selasa malamnya ada keluhan tersebut. Tim medis juga langsung menangani, kemudian Rabu (11/8/2021) malam dirawat di puskesmas. Gejalanya ringan,” kata dr Agus, Kamis (12/8/2021).

Pihaknya belum bisa memastikan keluhan yang dialami seorang pelajar SMA itu efek samping dari vaksinasi. Kata dia, hasil observasinya harus menunggu dari dokter yang menanganinya.

“Banyak kemungkinan ya, bukan hanya efek setelah divaksin saja. Kemungkinan lainnya bisa terjadi. Namun yang pasti saat ini kondisinya sudah membaik dan tidak dirujuk ke rumah sakit,” kata dia.

Ia menjelaskan baru kali ini kejadian orang yang sudah divaksin mengalami keluhan sampai dirawat. “Menurut pengakuannya (siswi) pernah positif. Tapi kita belum melihat hasil swabnya,” kata dia. (cep)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: