PPKM Darurat vs Vaksinasi, Begini Kata HMI Kota Banjar..

PPKM Darurat vs Vaksinasi, Begini Kata HMI Kota Banjar..

radartasik.com, BANJAR - Dalam pemberlakuan PPKM Darurat dalam menekan penularan Covid-19, semua pihak harus mentaati dan saling gotong royong dalam menghadapi wabah ini. 

Disisi lain, saat ini pemerintah tengah gencar mewajibkan warganya untuk melaksanakan vaksinasi.

"Kita apresiasi karena itu bagian kepedulian dan keseriusan pemerintah dalam menangani Covid-19," kata Ketua Umum HMI cabang Kota Banjar Budi Nugraha kepada wartawan, Senin (05/07/21). 

Namun, jelas dia, perlu diingat bahwa ajakan vaksinasi itu, pemerintah pun harus lebih bijak dalam implementasi di lapangan.

Sebab, malah mengundang permasalahan baru. Masyarakat malah berbondong-bondong datang untuk mengikuti vaksinasi yang mengakibatkan kerumunan.

"Bahkan lebih banyak jumlahnya daripada masyarakat yang hanya sebatas nongkrong di warung kopi dengan jaga jarak serta mematuhi Prokes," tegasnya. 

"Artinya kebijakan yang diberlakukan oleh Pemkot Banjar, bertentangan dengan program vaksinasi," sambungnya. 

Dirinya berharap, pemerintah memiliki formulasi khusus dalam menjalankan progam tersebut, agar bisa selaras dan tidak bertabrakan.

Jangan sampai masyarakat menjadi korban kebijakan dari program pemerintahan yang tidak selaras. 

(anto sugiarto/radartasik.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: