2 Remaja Jadi Korban Penipuan saat di BWP, dua HP Raib

2 Remaja Jadi Korban Penipuan saat di BWP, dua HP Raib

radartasik.com, BANJAR - Peristiwa penipuan kembali terjadi di wilayah hukum Polsek Banjar. 

Kali ini menimpa seorang remaja yang masih duduk di bangku SMA.

Kapolsek Banjar, AKP Rusdiyanto SH mengatakan, pihaknya mendapat informasi dari salah seorang warga bernama Lilis Nurdiani, bahwa sepupunya menjadi korban penipuan, Jumat (18/06/21) di Banjar Waterpark. 

"Saat itu korban bersama temannya lagi joging sepulang dari sekolah setelah mengumpulkan buku raport," kata dia kepada radartasik.com, Minggu (20/06/21). 

Dia menjelaskan, diduga pelaku meminjam hape milik korban dengan alasan mau ambil paketan dan hapenya ketinggalan dirumah. Korban pun mau diajak. 

Saat itu korban pun dibawa diduga pelaku jalan-jalan naik motor. Tidak lama korban pun diturunkan di depan MTs Negeri Banjar. Sedangkan teman korban masih di Banjar Waterpark.

"Selang beberapa menit kemudian, diduga pelaku menghampiri teman korban yang masih di BWP. Dengan alasan minta password hape yang tadi dibawa," katanya. 

Lanjut dia, kedua korban pun tidak sadar kalau mereka menjadi korban penipuan dan berhasil membawa dua hape sekaligus milik para korban. 

Sedangkan diduga pelaku langsung kabur entah kemana. Meninggalkan kedua korban begitu saja. 

"Kejadian tersebut sudah diselidiki oleh Satreskrim Polsek Banjar. Walau korban tidak buat laporan resmi," tegasnya. 

Kata dia, kejadian tersebut akan terjadi jika sepanjang anak-anak terlihat ceroboh main-main hape di tempat umum. Dan akan jadi sasaran pelaku. 

Padahal sudah dihimbau saat Jumat keliling atau ada pertemuan RT, kepada para orang tua, agar memperhatikan anak-anaknya, boleh bawa hape tapi jangan diperlihatkan di tempat umum. 

(anto sugiarto/radartasik.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: