ASN di Kecamatan Jamanis Gelar Donor Darah, Sekda: Harus Bekerja dengan Hati

ASN di Kecamatan Jamanis Gelar Donor Darah, Sekda: Harus Bekerja dengan Hati

radartasik.com, JAMANIS - Dalam rangka memperingati Hari Kesadaran Nasional, Pemerintah Kecamatan Jamanis Kabupaten Tasikmalaya bekerjasama dengan Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) menyelenggarakan donor darah di halaman kantor Kecamatan Jamanis, Kamis (17/06/21).

Kegiatan tersebut diikuti oleh para Aparatur Sipil Negara (ASN) yang ada di wilayah Kecamatan Jamanis TNI/Polri, masyarakat umum, beberapa ormas dan lainnya.

Camat Jamanis Winardi Hidayat SIP MSi mengatakan, pada Hari Kesadaran Nasiona ini, para ASN di lingkungan Kecamatan Jamanis selalu gelar donor darah secara rutin, setiap 3 bulan sekali. 

"Tercatat untuk hari ini, sudah ada 40 orang lebih yang mendonorkan darahnya. Ini rutin dan konsisten untuk pelaksanaannya, disamping kegiatan lain, KORPRI selalu ada kegiatan yang sifatnya sosial," ujarnya kepada Radar saat ditemui di ruang kerjanya.

Winardi menyebutkan, sebelumnya telah meminta partisipasi para ASN untuk ikut mendonorkan darahnya. 

Pasalnya, setetes darah sangat berarti untuk membantu orang lain, sehingga Ia jadwalkan agar ASN yang ada di wilayahnya rutin donor darah selama 3 bulan sekali.

Ia pun mengajak seluruh elemen masyarakat  agar dapat mendonorkan darahnya secara rutin agar persediaan darah di Kabupaten Tasikmalaya dapat tercukupi dan dapat membantu orang orang yang membutuhkan.

"Dengan donor darah yang kita lakukan, diharapkan bisa menambah ketersedian kantong darah. Selain itu, manfaat yang dirasakan sudah pasti dapat menyelamatkan nyawa hidup sesama. Tubuh kita pun dirasa jauh lebih sehat dan bugar," ucapnya.

Sementara itu, Sekda Kabupaten Tasikmalaya, Mohamad Zen dalam sambutannya mengatakan, semua ASN harus dapat bersinergi secara utuh dan harus bekerja dengan hati, hingga terbangun networking batin antar ASN.

"Kalau hubungan batin itu, bukan hanya melakukan secara fisik saja. Melainkan, bisa membukakan pintu kebaikan yang Allah turunkan dengan pertolongannya. Sehebat apapun usaha kita, belum tentu berhasil. Tapi jika dengan hati yang tulus, Insya Allah keberkahan akan di dapat," kata Zen. 

(radika robi/radartasik.com)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: