Usulan Warga Direalisasikan, Jalan Karangsari Dibangun TNI, Ini Harapannya..
Selasa 14-09-2021,18:45 WIB
Reporter:
agustiana|
Editor:
radartasik.com, BANJAR - Perwira Penghubung (Pabung) Kodim 0613 Ciamis, Mayor Czi Budi Ariyanto mewakili Dandim, Letkol Czi Dadan Ramdani didampingi Forkopimda Kota Banjar meninjau pembangunan jalan di Dusun Karangsari Desa Batulawang Kecamatan Pataruman, Selasa (14/09/21).
Menurut Budi, pembangunan jalan lapen tersebut merupakan program Bhakti Siliwangi Manunggal Satata Sariksa (BSMSS) yang dilaksanakan demi terwujudnya kemajuan dan peningkatan ekonomi di masyarakat menuju kesejahteraan.
"BSMSS diharapkan menciptakan kemanunggalan antara TNI Polri dan masyarakat dalam membangun desa," kata dia kepada wartawan di lokasi.
Dia menjelaskan, pembangunan jalan lapen dengan panjang 375 meter dan lebar 3 meter itu berlangsung selama 14 hari dan selesai sesuai target.
Pembangunan jalan tersebut merupakan usulan dari masyarakat, lalu dikoordinasikan dengan instansi terkait. Hingga akhirnya jadi skala prioritas, sehingga dilakukan pengerjaan.
"Kita kerjakan dengan gotong royong, melibatkan anggota TNI Polri, pihak desa dan masyarakat sekitar," jelasnya.
Wali Kota Banjar Hj Ade Uu Sukaesih mengatakan, pembangunan jalan tersebut sebagai sarana akses alternatif masyarakat Desa Batulawang menuju ke desa atau pusat kota.
"Tentu itu mampu meningkatkan perekonomian masyarakat, menjadi pendorong dan semangat kita agar bisa lebih baik lagi. Terlebih di masa pandemi Covid-19," ucapnya.
Kata dia, Bhakti Siliwangi ini merupakan bukti nyata TNI Polri dan masyarakat, karena dilaksanakan dengan cara bergotong royong.
(anto sugiarto/radartasik.com)
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber: