CIAMIS, RADARTASIK.COM - Di tengah deru pembangunan, Kabupaten Ciamis terus mengukir prestasi dalam meningkatkan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).
Tahun demi tahun, angka ini terus merangkak naik, membawa harapan baru bagi warganya.
Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), IPM Ciamis mencatatkan angka 71,45 pada 2022.
Angka ini meningkat menjadi 72,05 pada 2023 dan diproyeksikan mencapai 72,56 pada 2024. Namun, harapan tidak berhenti di sana.
BACA JUGA:Baru di Majalengka! Taman Keliling Dunia, Wisata yang Sedang Hits untuk Liburan Tahun Baru
Pemerintah Kabupaten Ciamis memasang target lebih tinggi untuk 2025, yakni mencapai IPM sebesar 72,73.
Tantangan Menuju Target
Mencapai angka tersebut bukan perkara mudah. Dibutuhkan kerja keras, strategi matang, dan kolaborasi dari berbagai pihak.
Kabid PPEPD-Bappeda Kabupaten Ciamis, Tigin Ary Ginanjar, menyebutkan bahwa intervensi pada komponen utama IPM menjadi kunci.
BACA JUGA:Gus Baha Jelaskan Hakikat Orang Baik Itu Siapa? Simak Penjelasannya
“Komponen seperti Rata-rata Lama Sekolah (RLS), Harapan Lama Sekolah (HLS), Angka Harapan Hidup (AHH), dan pengeluaran per kapita harus ditingkatkan,” ujarnya.
"Kerja sama dengan lembaga pendidikan formal, nonformal, hingga perguruan tinggi sangat diperlukan," sambungnya.
Tak hanya itu, pembangunan Ciamis juga diarahkan melalui prioritas jangka panjang yang dibagi dalam empat tahapan.
Setiap tahap memiliki tema khusus, mulai dari penguatan kemandirian, percepatan inovasi, hingga mewujudkan Ciamis yang religius, maju, dan berkelanjutan.
BACA JUGA:Polres Tasikmalaya Kota Siapkan Rekayasa Lalu Lintas untuk Malam Tahun Baru 2025, ini Rencananya