Skuad Persib saat ini membara ingin memenangkan laga akbar ini.
Terlebih, Persib akan bermain di depan Bobotoh.
"Akan ada (kembali) suporter mendukung di stadion. Kami akan berusaha menenangkan pertandingan," ujarnya.
Posisi Persib Melesat ke Puncak Klasemen Liga 1
Posisi Persib melesat ke puncak klasemen Liga 1 2024/2025 dengan catatan tergantung hasil laga melawan Borneo FC di pekan ke-11.
Pertandingan Persib vs Borneo FC akan dilaksanakan Jumat 22 November 2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.
Laga Persib vs Borneo FC menjadi pertandingan papan atas klasemen Liga 1 2024/2025.
Karena Persib berada di posisi ke-3 klasemen sementara. Sedangkan Borneo FC berada di posisi ke-1 klasemen.
Namun selisih poin Persib dengan Borneo FC dan Persebaya Surabaya di posisi kedua, hanya terpaut 1 poin.
Jadi, jika Persib menang dari Borneo FC dan Persebaya ditahan imbang Persija Jakarta di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, maka Persib yang akan memuncaki klasemen.
Hanya saja, pelatih Persib Bojan Hodak menilai laga Persib vs Borneo FC bukan laga mudah.
Namun, dipastikan pertandingan Persib vs Borneo FC akan menjadi laga yang seru. Sengit. Menarik.
"Ini akan menjadi pertandingan yang menarik dan seru,” ujar Bojan Hodak, Kamis 21 November 2024, menilai laga yang akan dilaksanakan malam hari ini.
“Posisi kami tidak jauh secara poin, mereka di posisi pertama dan kami ketiga. Kami juga bermain di stadion baru (kembali lagi ke GBLA)," ujar Bojan Hodak.