Indonesia Dominasi Perempat Final Kumamoto Masters 2024

Sabtu 16-11-2024,06:00 WIB
Reporter : Dela Fitriani
Editor : Andriansyah

RADARTASIK.COM - Indonesia menunjukkan performa gemilang di perempat final Kumamoto Masters 2024 yang berlangsung pada Jumat (15/11/2024).

Dalam turnamen BWF Super 500 ini, seluruh wakil Garuda berhasil memenangkan pertandingan, memastikan langkah mereka ke babak selanjutnya.

Bahkan, sektor ganda putra memberikan kabar manis dengan memastikan satu tiket final.  

Hasil Gemilang Jonatan Christie dan Gregoria Mariska Tunjung

BACA JUGA:BPBD Garut Tingkatkan Kewaspadaan Hadapi Bencana Musim Hujan, Kolaborasi Masyarakat Jadi Kunci

Jonatan Christie membuka perjalanan Tim Merah Putih dengan kemenangan dramatis atas Lee Zii Jia dari Malaysia.

Pertandingan berlangsung ketat selama tiga gim dengan skor 12-21, 21-18, 21-18. Berkat kerja kerasnya, Jonatan melangkah ke semifinal dan tetap menjadi salah satu andalan Indonesia.  

Di sektor tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung juga tampil solid.

Ia mengalahkan Mia Blichfeldt dari Denmark dalam dua gim langsung, 21-16, 21-18.

BACA JUGA:Dirumorkan Dekat dengan Ammar Zoni, Berikut Profil Zeda Salim yang Ramai Diperbincangkan

Dengan durasi pertandingan hanya 44 menit, Gregoria memperlihatkan permainan agresif dan penuh percaya diri.  

Ganda Putra Pastikan Tiket Final

Sektor ganda putra memberikan sorotan utama pada hari itu.

Pasangan Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana mengalahkan wakil China, Chen Bo Yang/Liu Yi, dengan skor meyakinkan 21-15, 21-15.

Kemenangan ini memastikan mereka bertemu rekan senegara, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, di semifinal.

Kategori :