Selamat Hari Guru Sedunia! Berikut Sejarah dan Perayaannya di Berbagai Negara

Sabtu 05-10-2024,07:00 WIB
Reporter : Dela Fitriani
Editor : Andriansyah

RADARTASIK.COM - Setiap tahun, pada tanggal 5 Oktober, dunia memperingati Hari Guru Sedunia sebagai bentuk penghargaan atas jasa besar para guru dalam membentuk masa depan bangsa dan dunia melalui pendidikan.

Tema perayaan hari guru sedunia tahun 2024, adalah "Valuing Teacher Voices: Towards a New Social Contract for Education" atau "Menghargai Suara Guru: Menuju Kontrak Sosial Baru untuk Pendidikan".

Di mana hal tersebut menyoroti peran penting guru dalam membentuk masa depan pendidikan serta perlunya mendengarkan pendapat guru dalam pengambilan kebijakan pendidikan.

Sejarah Hari Guru Sedunia

Pemilihan tanggal 5 Oktober sebagai Hari Guru Sedunia memiliki latar belakang historis.

BACA JUGA:Pengemudi Baru Belajar, Mobil Terjun ke Kolam Ikan di Kota Tasikmalaya

Tanggal ini menandai peringatan pengesahan Rekomendasi ILO/UNESCO tahun 1966 tentang Status Guru.

Rekomendasi ini menetapkan standar yang mengatur hak dan tanggung jawab guru, termasuk aspek persiapan awal dan pendidikan lanjutan, perekrutan, serta kondisi pengajaran dan pembelajaran.

Pada tahun 1997, rekomendasi ini diperluas dengan mencakup tenaga pengajar di pendidikan tinggi, yang menegaskan pentingnya peran guru di berbagai tingkatan pendidikan.

Hari Guru Sedunia pertama kali diperingati pada 5 Oktober 1994 dan sejak itu menjadi momen tahunan untuk menunjukkan penghormatan kepada para pahlawan pendidikan ini.

BACA JUGA:Ini Strategi Nurhayati-Muslim untuk Meningkatkan Investasi di Kota Tasikmalaya

Perayaan Hari Guru di Berbagai Negara

Setiap negara memiliki cara unik untuk merayakan Hari Guru.

Meskipun tanggal perayaan bisa berbeda-beda, namun esensinya tetap sama, yaitu menghargai peran guru dalam mendidik generasi masa depan.

1. Jepang

Kategori :