''Wilujeng sumping A Saddil,'' tulis Andri.
''Wilujeng sumping di Kota Kembang,'' kata pendukung.
''Babak pertama Ciro, David, Saddil. Babak kedua Mailson, Dimas, Febri,'' tulis Zakwan.
''Boleh Saddil ada teman lawaknya kalau ke Persib, Irianto sama Edo,'' kata Bobotoh.
BACA JUGA:UPDATE Skor Timnas Indonesia U19 vs Malaysia pada Semifinal Piala AFF U19 2024, Ini Hasilnya
Profil singkat Saddil Ramdani
Tempat Tanggal Lahir: Raha, 2 Januari 1999
Tinggi Badan: 1,72 meter
Posisi: Penyerang - sayap kiri
Klub saat ini: Sabah FC (Liga Malaysia)
Harga pasaran tertinggi saat ini: 5,21 miliar
Kontrak berakhir: 31 Mei 2025
Meski kontraknya berakhir pada 2025 mendatang, dia tetap masih berpeluang untuk berpindah ke Persib Bandung.
Seperti diketahui, pemain dapat berpindah ke klub barunya apabila dilepas ataupun mengakhiri kontrak kerjasama dengan klub yang diperkuatnya.
Menarik untuk ditunggu kepastian pemain lokal tersebut. Perlu diketahui, kabar bergabungnya Saddil ke tim asal Bandung masih sebatas rumor.