Wagner Lopes Bocorkan Progres PSS Sleman Dua Minggu Jelang Liga 1 2024-2025 Bergulir

Kamis 25-07-2024,11:00 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Ruslan

SLEMAN, RADARTASIK.COM - Pelatih PSS Sleman Wagner Lopes membocorkan progres timnya dua Minggu jelang Liga 1 2024-2025 bergulir.

Wagner Lopes terus mematangkan persiapan sebelum kompetisi Liga 1 bergulir. Pelatih Brazil ini tengah berupaya untuk menguatkan sektor pertahanan dan mempertajam lini serang.

Lopes mengakui PSS Sleman ingin mempunyai lini pertahanan yang kuat dan cara menyerang yang baik di musim depan.

Dia mengungkapkan tim pelatih terus menggeber latihan terutama yang berkaitan dengan menghadapi situasi di lapangan.

BACA JUGA:Persis Solo Siap Rebutan Tiket Semifinal Piala Presiden 2024 dengan Persib, Ungkap Sudah Tahu Kelemahannya

Selain melalui sesi latihan, sebelumnya Super Elang Jawa sudah menggelar dua laga uji coba. Pertama menghadapi Tim PON Sumatera Utara dan kedua menghadapi klub Liga 1 Malut United.

Laga uji coba itu berhasil dimenangkan Danilo Alves dan kawan-kawan. Tim pelatih menilai hasil positif itu menunjukkan progres yang dimiliki tim sebelum kompetisi bergulir.

Jika dilihat dari komposisi pemain, diprediksi PSS lebih kuat dibandingkan dengan musim sebelumnya. Manajemen klub melakukan perombakan sebagai respon terhadap hasil yang diraih di musim lalu.

Direktur Utama PT PSS Gusti Randa mengakui capaian yang diraih Laskar Sembada di musim lalu jauh dari target yang dicanangkan.

BACA JUGA:Roti Tradisional Kompiang, Warisan Budaya dari Manggarai, Nusa Tenggara Timur

Seperti diketahui, Kim Jeffrey Kurniawan dan kawan-kawan tertahan di papan bawah klasemen. Beruntung, tim selamat dari jeratan zona degradasi.

Kini, di bawah komando Wagner Lopes, PSS membawa semangat dan harapan baru. Gusti Randa telah menyampaikan kepada seluruh anggota tim bahwa target musim depan adalah tembus 6 besar klasemen.

Lopes selaku pelatih kepala merespon hal tersebut dengan merekomendasikan tim untuk mendatangkan sejumlah pemain asing.

Hingga kini, sudah ada 5 pemain Brazil serta 1 pemain Korea Selatan dan Ghana yang didatangkan di bursa transfer musim ini.

BACA JUGA:Piala Presiden 2024: Persib vs Persis Solo Jadi Laga Penentuan, Bojan Hodak Janjikan Penampilan Maksimal

Kategori :