TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM – Bank Tabungan Pensiunan Nasional alias BTPN Syariah buka seleksi pegawai baru.
BTPN Syariah merupakan anak usaha BTPN yang bergerak di bidang perbankan syariah. Sejak 14 Juli 2014, BTPN Syariah resmi terdaftar sebagai bank umum syariah ke-12 di Indonesia.
Pembentukan BTPN Syariah melalui pemisahan (spin-off) Unit Usaha Syariah dari PT Bank BTPN dan proses konversi PT Bank Sahabat Purna Danarta.
Kini BTPN Syariah dapat terus memberikan dampak positif bagi jutaan masyarakat di Indonesia dan mewujudkan Rahmatan Lil Alamin.
BACA JUGA: Berapa Denda Pelanggar Lalu Lintas dalam Operasi Patuh Jaya 2024? Simak Penjelasan Korlantas Polri
Saat ini BTPN Syariah bekerja sama dengan Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) Kampus Tasikmalaya menggelar rekrutmen pegawai baru.
”Universitas BSI Kampus Tasikmalaya melalui BSI Career Center menyelenggarakan kembali Campus Recruitment bersama BTPN Syariah.” Tulis akun Instagram bsi_tasikmalaya, Selasa 16 Juli 2024.
Lokasi seleksi Kampus Binas Sarana Informatika Kampus Tasikmalaya Jalan Tanuwijaya Kelurahan Empangsari Kecamatan Tawang Kota Tasikmalaya, Jawa Barat.
Kualifikasi pelamar lowongan kerja BTPN Syariah antara lain perempuan umur 18 - 33 tahun. Pendidikan minimal SMA/Sederajat. Senang bertemu dengan banyak orang. Bisa mengendarai motor.
BACA JUGA: Piala Presiden 2024: Ini 8 Klub Peserta Liga 1, Jadwal Lengkap dan Link Live Streamingnya
Persyaratan lamaran adalah curiculum vitae, fotocopy KTP, fotocopy ijazah, fotocopy paklaring jika ada dan membawa alat tulis.
Bagi pelamar yang lolos seleksi dan diterima menjadi pegawai BTPN Syariah akan memperoleh benefit antara lain:
- Pendapatan tetap
- THR 2 kali gaji
- Insentif