Persib Dapat Tambahan Amunisi Jelang Hadapi Persebaya, Bojan Hodak: Sudah Dinyatakan Pulih
BANDUNG, RADARTASIK.COM - Persib mendapatkan tambahan amunisi jelang menghadapi Persebaya di laga pekan ke-32 Liga 1 yang akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu 20 April 2024.
Jelang pertandingan super big match itu, dua pemain Persib Stefano Beltrame dan Beckham Putra yang sebelumnya sempat absen akibat cedera sudah dinyatakan pulih.
Pelatih Persib Bojan Hodak menyampaikan kondisi Stefano Beltrame dan Beckham Putra sudah mulai membaik dan siap memperkuat Maung Bandung saat lawan Persebaya.
BACA JUGA:Viral! Taman Wisata Ciwulan di Tasikmalaya Disindir Sebagai Situs Purbakala
Bojan Hodak mengatakan tambahan amunisi jelang menghadapi Persebaya menjadi kabar yang baik bagi tim Persib.
Stefano Beltrame dan Beckham Putra keduanya sudah mulai menjalani latihan bersama pada Kamis 18 April 2024.
Terkait dengan kondisi Beckham, Bojan menuturkan bahwa sentuhannya belum sepenuhnya kembali karena di beberapa laga tidak dimainkan.
Sementara itu, bek muda Persib Kakang Rudianto juga akan segera bergabung dengan Persib setelah dipulangkan Timnas Indonesia U-23.
BACA JUGA:Sekdispora Bidik Kursi Wali Kota Banjar di Pilkada 2024, Efek 5 Kali Ikuti Open Bidding Gagal Terus
Bojan menyebut Kakang Rudianto akan kembali bergabung bersama Persib pada hari Kamis 18 April 2024.
Dia bersyukur kondisi fisik pemain Persib dalam keadaan baik jelang melakoni laga krusial di pekan ke-32 Liga 1 itu.
Namun, Edo Febriansah belum dipastikan main lawan Persebaya karena masih mengalami cedera.
Berdasarkan keterangan dari Tim Dokter Persib, Edo Febriansah mengalami cedera ringan sehingga memerlukan waktu untuk pemulihan.
BACA JUGA:Pengunjung Gunung Galunggung Tasikmalaya Tembus 11 Ribu di Musim Liburan Hari Raya Idul Fitri 2024