Ini Uang Rupiah yang Dapat Ditukarkan di Kas Keliling Bank Indonesia, di Tasikmalaya Ada Penukaran Uang Baru?

Sabtu 30-03-2024,08:00 WIB
Reporter : Suryadi
Editor : Ruslan

5. Masyarakat yang membawa uang Rupiah dalam berbagai jenis tahun emisi dapat ditukarkan di kas keliling Bank Indonesia asalkan uang Rupiah tersebut masih berlaku sebagai alat pembayaran yang sah.

Itulah informasi mengenai uang Rupiah yang dapat ditukarkan di kas keliling Bank Indonesia.

Yuk tukarkan uang Rupiah menjadi uang baru yang dapat digunakan untuk bagi-bagi THR di rumah.

Di mana lokasi penukaran uang melalui kas keliling Bank Indonesia di Tasikmalaya?

BACA JUGA:Mengapa Samsung Galaxy S24 Ultra Layak Jadi Pilihan? Detail Spesifikasi dan Keunggulan

Penukaran uang melalui kas keliling Bank Indonesia tersebar di beberapa daerah yang ada di Indonesia, termasuk Tasikmalaya.

Menjelang Lebaran 2024, Bank Indonesia membuka layanan penukaran uang Rupiah melalui kas keliling dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Fitri 1445 H.

Perlu diketahui warga Tasikmalaya, lokasi penukaran uang melalui kas keliling Bank Indonesia di Tasikmalaya akan digelar di Alun-alun Kota Tasikmalaya.

Untuk diketahui, Alun-alun Kota Tasikmalaya beralamat di Jalan K. H. Z. Mustofa, Cihideung, Kota Tasikmalaya.

BACA JUGA:Asus ROG 8 dan Snapdragon 8 Gen 3 Kombinasi Mematikan untuk Pengalaman Gaming yang Superior

Dengan demikian, bagi warga Tasikmalaya yang ingin menukarkan uang Rupiah ke uang baru dapat datang ke Alun-alun Kota Tasikmalaya.

Adapun, jadwal penukaran uang melalui kas keliling Bank Indonesia di Tasikmalaya akan berlangsung pada tanggal 3 Maret 2024.

Namun sebelum datang ke lokasi kas keliling, masyarkat harus melakukan pemesanan penukaran uang Rupiah terlebih dahulu.

Pemesanan penukaran uang Rupiah dapat dilakukan secara online melalui laman resmi Pintar Bank Indonesia.

Kategori :