Doa Ramadhan Hari Ke-2, Didekatkan dengan Keridhoan Allah, Dijauhkan dari Kemurkaan-Nya

Selasa 12-03-2024,09:11 WIB
Reporter : Denden Rusyadi
Editor : Usep Saeffulloh

اَللَّهُمَ قَرّ ِ بْنِيْ فِيْهِ اِلَى مَرْضَاتِكَ وَجَنَّبْنِي فِيْهِ مِنْ سَخَطِكَ وَنَقِمَاتِكَ وَوَفِّقْنِي فِيْهِ لِقِرآئَةِ اَيَاتِكَ بِرَحْمَتِكَ يَااَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ

Allâhumma qarribnî fîhi ilâ mardhâtika wa jannibnî fîhi min sakhatika wa naqimâtika wa waffiqnî fîhi liqirâ-ati âyâtika birahmatika yâ arhamar râhimîn.

BACA JUGA: 5 Spot Favorit Ngabuburit di Tasikmalaya pada Bulan Ramadhan 2024, Nomor 5 Tempatnya Banyak Penjual Takjil

BACA JUGA: Harga dan Spesifikasi Galaxy A55 5G dan Galaxy A35 5G, Dua Smartphone Terbaru Rilis Jelang Ramadhan 2024

Artinya : Ya Allah! Mohon dekatkanlah aku kepada keridhaan-MU dan jauhkanlah aku dari kemurkaan serta alasan-MU. Mohon berilah aku kemampuan untuk membaca ayat-ayat-MU dengan rahmat-MU, Wahai Maha Pengasih dari semua yang Pengasih.

Adapun makna dan kandungan doa ramadhan hari kedua ini antara lain:

1. Memohon kepada Allah agar diberikan jalan untuk selalu dekat dengan segala sesuatu yang bisa mengantarkan kita kepada keridhoan-Nya

Hal ini karena kebahagiaan sejati adalah ketika kita mendapatkan keridhoan Allah dalam semua gerak dan nafas kita.

2. Selama kita hidup, dan khususnya di bulan suci ramadhan ini, kita diwajibkan untuk menghindari segala bentuk perbuatan yang dapat menyebabkan kemurkaan Allah.

Hal ini tentu saja perlu diperkuat dengan memanjatkan doa ramadhan, agar kita dijauhkan dari segala kemurkaan Allah dan Allah juga menjauhkan murkanya dari kita.

3. Dalam menjalankan ibadah puasa, selain menahan lapar dan dahaga, kita juga diharapkan dapat merenungi ayat-ayat suci Al-Quran dan ayat-ayat kauniyah yang tersebar di alam semesta

Kita dianjurkan untuk senantiasa memanjatkan doa-doa di bulan ramadhan, baik setelah shalat maupun di luar shalat, agar kita dianugerahi kemampuan dan kemudahan dalam membaca ayat-ayat Allah.

Membaca di sini bukan hanya mengeja, tapi juga diberikan jalan untuk memahami, merenungi dan menyelami ayat-ayat Allah, baik ayat qouliyah (Kitab Suci) maupun ayat-ayat kauniyah (tanda-tanda kebesaran-Nya di alam semesta)

Kemampuan dan kemudahan tersebut diberikan kepada kita sebagai bentuk kasih sayang (Rahmat) dari Allah SWT.

Demikianlah makna dan kandungan doa ramadhan hari kedua 

Semoga kita semua dapat memanfaatkan momen istimewa ini dengan sebaik-baiknya, serta mendapatkan keberkahan di dalamnya Aamiin.

Kategori :