Pelatih fisik Persib Miro Petric memberikan program latihan mandiri agar para pemain Persib tetap bugar saat menjalani liburan.
“Pada pekan kedua masa libur, pemain akan diberi program latihan individu, mereka wajib menjalankan program dari pelatih fisik, mereka harus melakukannya,” ujar Bojan Hodak.
BACA JUGA: Pesan Bobotoh Persib kepada Bojan Hodak, Jangan Diabaikan, Inginkan Stefano Beltrame Jadi Striker
BACA JUGA: Carut-Marut Pencairan Bonus Atlet Peraih Medali Porprov Jawa Barat di Kota Tasikmalaya
Nah, para pemain Persib akan berkumpul lagi di Bandung untuk latihan bersama pada 10 Januari 2024.
Tidak menutup kemungkinan, nantinya Persib akan uji coba di 2024 setelah para pemain bergabung latihan bersama usai liburan.
Saat ini, kata Bojan Hodak, soal Persib akan uji coba masih dibahas bersama manajemen Persib Bandung.
Pelatih Persib Bojan Hodak bawa kabar baik untuk pemain Persib jelang Tahun Baru 2024. Foto: Persib--
“Perlu melakukan uji coba, saya harus mengeceknya bersama manajemen,” ujar Bojan Hodak.
BACA JUGA: Bek Persib Ini Memilih Pulang Kampung Bawa Putrinya yang Masih Kecil: Saya Tidak Sabar…
BACA JUGA: Selangkah Lagi Persib Juara Nusantara Open 2023, Hadapi Bhayangkara FC di Final, Ini Pesan Pelatih
“Apakah kami bisa pergi ke suatu tempat atau mengundang satu tim untuk bermain di sini (di Bandung). Kami tentu punya waktu tiga pekan, sebelum melawan Persis Solo tanggal 4 Februari,” ujar Bojan Hodak.
Setelah Persib resmi meliburkan skuadnya, bek Persib ini memilih pulang kampung bawa putrinya yang masih kecil: saya tak sabar.
Sementara itu bek Persib yang memilih pulang kampung itu adalah Nick Kuipers.
Ya, Nick Kuipers memilih pulang kampung bawa putrinya yang masih kecil ke Belanda.
Bek Persib Nick Kuipers rencananya akan menghabiskan waktu liburan ke Belanda.