Diego Milito: Kekalahan di Final Liga Champions membuat Inter Milan Makin Kuat

Senin 04-12-2023,23:00 WIB
Reporter : Ahmad Faisal
Editor : Ahmad Faisal

RADARTASIK.COM – Mantan penyerang Diego Milito, menyebut kekalahan di final Liga Champions membuat Inter Milan makin kuat saat menjadi bintang tamu di studio DAZN.

Milito meyakini bahwa kekalahan Inter di final Liga Champions musim lalu memberikan kesadaran kepada anak asuh Simone Inzaghi betapa besar kekuatan tim mereka dengan memainkan pertandingan yang mengesankan saat dikalahkan oleh Manchester City. 

"Saya percaya bahwa Inter, meskipun mengalami kekalahan di final Liga Champions, akan mendapatkan kesadaran besar sebagai tim yang kuat, berhasil mencapai final Liga Champions, dan memainkan pertandingan luar biasa," kata Milito seperti yang dikutip dari Tuttomercato. 

"Itulah kepercayaan diri yang dimiliki Inter saat ini," tegasnya.

BACA JUGA:Stefano Beltrame Jalani Debut Singkat saat Persib Ditahan Imbang PSM Makassar, Masih Rindu Levy Madinda?

Ketika ditanya tentang lawan utama Inter Milan di Liga Italia, Milito menyebut Juventus, AC Milan, dan Napoli sebagai pesaing utama. 

Dia juga menekankan pentingnya Inter Milan untuk mempersiapkan diri menghadapi babak 16 besar Liga Champions mendatang. 

"Pasti akan ada, masih banyak hari yang harus dilalui. Meskipun Inter meraih kemenangan berat hari ini, Juventus, Milan, dan Napoli pasti akan terus berjuang hingga akhir," ucapnya. 

"Kemudian, Liga Champions akan tiba, dan babak 16 besar akan membuat energi segera berakhir," jelasnya.

BACA JUGA:Roberto Sosa: Inter Milan Hebat Secara Mental Karena Pelatihnya Kuat

Terakhir, Milito mengungkapkan kejutannya terhadap penampilan kiper baru Inter Milan, Yann Sommer, yang menggantikan Onana setelah kepindahannya ke Manchester United. 

"Itu tidak mudah, terutama karena dia mengambil alih posisi kiper yang mencapai final Liga Champions. Sebaliknya, Sommer juga telah tampil dengan baik, bahkan mungkin lebih baik dari Onana," ujarnya. 

"Dia adalah kiper yang datang dari Bayern Munich, tapi bagiku, itu merupakan kejutan besar," pungkasnya.

Kategori :