Bojan Hodak Blak-Blakan Penyebab Persib Ditahan Imbang Arema FC: Kami Dihukum…

Kamis 09-11-2023,07:05 WIB
Reporter : Usep Saeffulloh
Editor : Usep Saeffulloh

Bojan Hodak Blak-Blakan Penyebab Persib Ditahan Imbang Arema FC: Kami Dihukum…

BANDUNG, RADARTASIK.COM — Penyebab Persib ditahan imbang Arema FC pada laga ke-19 Persib diungkapkan pelatih Persib Bojan Hodak.

Usai laga, Bojan Hodak blak-blakan penyebab Persib ditahan imbang Arema FC: kami dihukum dengan 2 kesalahan.

Memang penyebab 2 gol ke gawang Persib karena serangan mendadak Arema FC.

BACA JUGA: Bojan Hodak Buka Suara soal Transfer Pemain Persib, Singgung-Singgung Nama Daisuke Sato, Ini Tanda Apa?

BACA JUGA: Spesifikasi Redmi Note 13 Pro Max Kamera 108MP dan Ram 6GB di Hargai Cuma Segini

Hasil laga Persib vs Arema FC berakhir dengan skor 2-2 dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Rabu 8 November 2023. 

Hasil imbang Persib dari Arema FC bukan hasil yang diharapkan Persib.

Bojan Hodak blak-blakan soal hasil imbang dari Arema FC di depan ribuan Bobotoh yang telah kembali nyetadion.

“Hasil akhirnya bukan yang terbaik karena bermain di kandang seharusnya kami bisa meraih kemenangan,” ujar Bojan Hodak usai laga dilansir dari laman resmi Persib. 

BACA JUGA: INI Contoh Surat Lamaran yang Ditujukan Kepada Kepala DPM-Desa Pada Seleksi Calon Patriot Desa Jawa Barat 2024

BACA JUGA: Simak 12 Persyaratan Administrasi Seleksi Calon Patriot Desa Jawa Barat 2024, Pemuda-Pemudi Jabar Harus Tahu!

Sejatinya Persib mendominasi permainan dan menciptakan banyak peluang, namun hanya bisa mencetak 2 gol.

“Kami dihukum dengan dua kesalahan. Ini hal yang harus diperhatikan karena di sepakbola yang dihitung hanyalah gol,” ujar Bojan Hodak. 


Pelatih Persib Bojan Hodak blak-blakan soal penyebab Persib ditahan imbang Arema FC. Foto: Persib--

Kategori :