Selain Redmi 13 Pro Max Ada Xiaomi Redmi K60 Ultra Patut di Pertimbangkan HP Spek Dewa dengan Harga Murah
RADARTASIK.COM - Xiaomi kembali menggemparkan pasar smartphone dengan peluncuran terbarunya, Redmi K60 Ultra.
Smartphone ini tidak hanya menawarkan desain yang memukau, tetapi juga spesifikasi canggih yang membuatnya layak dijuluki sebagai HP Spek Dewa.
Dengan berbagai fitur unggulan dan performa tinggi, Redmi K60 Ultra menjadi pilihan yang sangat menarik bagi para penggemar teknologi.
BACA JUGA:Gencar, Persikabo 1973 Bidik Gelandang Persib Asli Bandung, Permintaan Langsung Pelatih Aji Santoso
Desain Elegan dan Layar Super AMOLED
Desain Redmi K60 Ultra sangat elegan dengan dimensi 162.2 x 75.7 x 8.5 mm dan bobot 204 gram.
Layar Super AMOLED 6.67 inci dengan resolusi 1220 x 2712 pixels memberikan pengalaman visual yang luar biasa.
Kecepatan refresh 144Hz dan kecerahan hingga 2600 nits membuat tampilan lebih hidup dan jelas, bahkan di bawah sinar matahari terang.
BACA JUGA:Polisi Gerebek Judi Sabung Ayam, Penjudinya Lari Kocar-Kacir hingga Lompat ke Kolam Ikan
Performa dengan Chipset Mediatek Dimensity 9200+
Redmi K60 Ultra ditenagai oleh chipset Mediatek Dimensity 9200+ yang tangguh, dengan prosesor octa-core yang terdiri dari Cortex-X3, Cortex-A715, dan Cortex-A510.
GPU Immortalis-G715 MC11 memberikan performa grafis yang luar biasa, sempurna untuk gaming berat dan multitasking lancar.
Tersedia dalam beberapa varian RAM dan penyimpanan internal yang sangat besar, mulai dari 256GB/12GB hingga 1TB/24GB, memungkinkan pengguna menyimpan banyak data dan aplikasi tanpa khawatir kehabisan ruang.
BACA JUGA:4 Bersaudara dari Tasikmalaya Jadi Pencuri Spesialis Kabel Optik