Mantap, Pemain Asing Merapat ke Persib Jelang Bursa Transfer, Bojan Hodak Bocorkan Identitasnya

Jumat 13-10-2023,10:33 WIB
Reporter : Usep Saeffulloh
Editor : Usep Saeffulloh

Kehadiran Tyrone del Pino di Persib untuk mengisi salah satu slot pemain asing Persib dengan skema 5+1. Yaitu 5 pemain non ASEAN dan 1 pemain ASEAN.

Saat itu Persib sudah memiliki 3 pemain asing non ASEAN dan 1 pemain ASEAN.

Pemain ASEAN yang membela Persib yaitu Daisuke Sato. Sedangkan 3 pemain non ASEAN yaitu David da Silva, Ciro Alves dan Nick Kuipers.

Nah, dengan regulasi baru, maka Persib masih memiliki 2 slot pemain asing non ASEAN.

Maka, Persib pun berburu pemain asing untuk musim Liga 1 2023/2024.

Saat itu Luis Milla membutuhkan bek asing baru dan pemain atau gelandang serang untuk memperbaiki lini serang Persib.

Setelah dengan segala dinamikanya, Persib akhirnya merekrut Tyronne del Pino untuk dijadikan playmaker.

Tyronne del Pino didatangkan Persib dari Liga Thailand. Alasannya saat itu karena Luis Milla ingin pemain asing yang sudah tahu kultur sepakbola ASEAN atau Asia Tenggara.

Adapun untuk pemain bertahan, Luis Milla saat itu membutuhkan pemain yang berpengalaman.

Maka, hasilnya tim pelatih Persib saat itu yang dipimpin Luis Milla merekrut Alberto Rodriguez.

Namun dalam perjalanannya, Tyronne del Pino malah cedera di laga perdana Persib di Liga 1 2023/2024 saat Persib menjamu Madura United di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung.

Cederanya termasuk parah hingga dia memerlukan peratawan medis.

Saat itu kabar pun bermunculan apakah Persib akan merekrut lagi pemain asing baru menggantikan Tyronne del Pino yang kemungkinan cedera panjang.

Di sisi lain, Persib pun mengalami start buruk di 3 laga awal laga yang dipimpin pelatih Luis Milla.

Dinamika pun terjadi. Luis Milla mendapatkan sorotan atas kinerja Persib yang berada di zona degradasi.

Di saat yang sama, pemain pilihan Luis Milla yaitu Tyrone del Pino malah cedera parah.

Kategori :