Ini Lawan Persib Minggu Depan Setelah Kalahkan Bhayangkara FC, Kita Tunggu Taktik Magis Bojan Hodak
BANDUNG, RADARTASIK.COM — Persib berhasil meraih hasil maksimal dalam 6 laga terakhir tak terkalahkan dalam lanjutan Liga 1 2023/2024.
Terbaru, secara dramatis Persib kalahkan Bhayangkara FC 2-1 dalam lanjutan Liga 1 2023/2024.
Nah, setelah Persib kalahkan Bhayangkara FC di kandang Bhayangkara FC Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu 23 September 2023, Persib akan kembali bermain di kandang.
BACA JUGA: Bobotoh Minta 3 Pemain Persib Dilepas ke Klub Lain, Kasihan Butuh Menit Bermain, Ini Daftarnya
Ini lawan Persib minggu depan setelah kalahkan Bhayangkara FC yaitu Persita.
Persib vs Persita akan dilaksanakan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Jawa Barat.
Jadwal kick off Persib vs Persita dilaksanakan mulai pukul 19.00 WIB.
Bobotoh menantikan taktik magis Bojan Hodak untuk memperpanjang Persib tak terkalahkan hingga 7 kali berturut-turut.
BACA JUGA: Sepenuh Hati, Mantan Kapten Persija Mengabdi di Persib Bandung, Hasilnya Sudah Mulai Nyata
Jika Persib bisa kalahkan Persita maka Persib akan semakin melesat ke papan atas klasemen Liga 1 2023/2024.
Kemungkinan besar Persib akan menerapkan formasi yang sama saat mengalahkan Bhayangkara FC.
Formasi andalan Bojan Hodak di Persib yaitu 4-2-3-1 dengan komposisi pemain yang kemungkian tidak akan jauh berbeda.