Terungkap, Kenapa Pemain Persib Tidak Diliburkan Sehari Setelah Bertanding, Bojan Hodak Punya Alasannya

Selasa 19-09-2023,10:51 WIB
Reporter : Usep Saeffulloh
Editor : Usep Saeffulloh

Sedangkan bagi pemain cadangan Persib, maka mereka mengikuti latihan dengan porsi penuh atau porsi normal.

BACA JUGA: KUR BRI 2023, Ajukan Pinjaman Rp 30 Juta Langsung Cair Tanpa Jaminan

BACA JUGA: Citilink Resmi Layani Rute Tasikmalaya-Jakarta, Bandara Wiriadinata Kembali Buka

“Pemain yang bermain kemaren jadi di latihan besoknya tidak dikasih program latihan  yang berat namun yang ringan,” ujar Rony Anwari.

“Intinya untuk pemulihan stamina,” tambahnya.

“Untuk pemain yang tidak bermain atau pemain cadangannya, dikasih porsi latihan yang full, yang capek,” terangnya.

Salah satu alasan kenapa demikian, karena Bojan Hodak menghendaki agar tidak ada kejomplangan dalam stamina pemain Persib Bandung.

Setelah stamina para pemain sama antara pemain inti dan cadangan, maka Bojan Hodak kemudian meliburkan para pemain Persib tersebut selama 1 hari.

“Jadi besoknya baru dikasih libur 1 hari,” paparnya.

Hal itu dilakukan Persib usai Persib mengalahkan Persikabo 1973 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api Kota Bandung, Sabtu 16 September 2023.

Bojan Hodak tetap menyuruh para pemain berlatih pada Minggu 17 September 2023.

Usai laga Persib vs Persikabo 1973 yang dimenangkan Persib dengan skor 2-0 melalui gol David da Silva dan Ezra Walian itu, para pemain berlatih pada Minggu pagi.

Latihan Persib digelar di Stadion Persib Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung.

Dalam latinan Minggu pagi itu, para pemain yang tampil melawan Persikabo dipisahkan dengan pemain yang tidak bertanding.

“Mereka yang tampil melakukan pemulihan bersama pelatih fisik Miro Petric, selebihnya ditangani Bojan. Sebelumnya, semua pemin melakukan pemanasan dan fun game,” tulis Persib di laman resminya.


Para pemain Persib saat berlatih di Stadion Persib pada Minggu 17 September 2023 atau sehari setelah Persib kalahkan Persikabo 1973 dengan skor 2-0. Foto: Persib--

Kategori :