Premium Economy memiliki 555 tempat duduk berwarna abu-abu dan biru dengan susunan 3-2, berbahan suede, bermotif printing batik mega mendung.
Fasilitas penunjang lainnya yang tersedia dalam kereta penumpang pada KA Cepat diantaranya stop kontak, televisi, meja lipat dan toilet yang ramah untuk pengguna berkebutuhan khusus.
Terdapat juga minibar di tengah-tengah rangkaian untuk penumpang yang ingin membeli makanan ringan serta minuman dingin dan panas.
Manager Corporate Communication KCIC Emir Monti menjelaskan kereta penumpang KA Cepat Jakarta-Bandung dibuat senyaman mungkin agar penumpang menikmati perjalanan sesuai kelas yang diinginkan.
BACA JUGA: Demetrio Albertini: AC Milan Ingin Lebih Berotot di Eropa dengan Mengincar Reijnders dan Musah
Terdapat pula unsur kearifan lokal melalui penggunaan motif batik mega mendung pada seluruh kursi dan bentuk kereta yang terinspirasi dari Komodo.
”Kami terus mempersiapkan pengoperasian KA Cepat relasi Jakarta-Bandung sebaik mungkin bersama seluruh stakeholder,” kata dia.
”Bagi masyarakat yang hendak mencoba KA Cepat agar dapat menunggu informasi resmi dari KCIC. Hal ini dikarenakan sampai saat ini tata cara dan skema pendaftaran masih dalam pembahasan,” ujar dia.
Kereta Api Cepat Jakarta-Bandung adalah layanan KA Cepat pertama di Indonesia dan Asia Tenggara yang akan beroperasi dengan kecepatan hingga 350 km per jam.
BACA JUGA: Tijjani Reijnders Tega Menolak Pinangan Barcelona Demi AC Milan
KA Cepat Jakarta-Bandung memiliki jalur sepanjang 142,3 km dengan 13 terowongan dan akan melayani 4 Stasiun yaitu Halim, Karawang, Padalarang dan Tegalluar.
Untuk meningkatkan konektivitas, KA Cepat Jakarta-Bandung akan terkoneksi dengan LRT Jabodebek, KA Feeder, Commuter Line Bandung Raya, Bus Rapid Transit, shuttle dan taksi.
Dengan KA Cepat tidak akan ada lagi kata terlambat. Dengan headway 20 – 30 menit, kereta cepat akan hadir dengan banyak pilihan waktu perjalanan sehingga jarak Jakarta-Bandung akan ditempuh hanya dalam waktu 36. Perjalanan lebih singkat dan fleksibel untuk aktivitas yang lebih maksimal.