TIGA rider Ducati, Jack Miller, Francesco Bagnaia dan Johann Zarco dikabarkan menjadi favorit podium pada pembuka MotoGP Qatar akhir pekan ini. Namun penilaian lain muncul dari mantan pembalap MotoGP 500 cc Simon Crafar.
Simon Crafar yang sekaligus sebagai komentator MotoGP itu menilai, pesaing lain podium di Qatar nanti adalah Pol Espargaro, pembalap dari Tim Repsol Honda. Alasan itu dikemukakan Simon Crafar dari hasil tes pramusim pekan lalu.
“Pol Espargaro adalah kejutan bagi saya. Perjalanan pertamanya dengan Honda sangat mengesankan. Alberto Puig mengatakan mereka senang, Pol menyukai motornya. Ketika saya mengumpulkan semua informasi yang saya miliki, sampai pada kesimpulan bahwa saya tidak akan terkejut jika Pol naik podium di Qatar,” Simon Crafar seperti dilaris motoGP.com.
Selain soal podium, Jack Miller juga disebut-sebut sebagai favorit perebutan juara dunia MotoGP tahun 2021. Sporting director Ducati Corse, Paolo Ciabatti menyebut, Jack Miller tampil sebagai pembalap tercepat tes pramusim MotoGP 2021 di Qatar selama lima hari pada pekan lalu.
Paolo Ciabiatti mencatat, pembalap Australia itu sudah cukup berpengalaman dengan Ducati, setelah membalap untuk tim Pramac selama tiga tahun. Menurutnya, Miller yang berada di musim keempatnya di Ducati, sudah mengetahui metode kerja dengan sangat baik, seperti juga halnya Francesco Bagnaia, di musim ketiganya bersama Ducati. (bbs/try)