Fakta-fakta Modus Pelaku Pencurian Bobol Minimarket, di Kota Banjar Polisi Indetifikasi Nopol dan Jenis Mobil

Rabu 24-05-2023,01:00 WIB
Reporter : Anto Sugiarto/Rezza Rizaldi
Editor : Tiko Heryanto

Semementara di lokasi berbeda, pelaku pencurian bobol minimarket di Kota Banjar. Kasusnya kini masih dalam penyelidkan Polisi. 

Laporan resmi kasus pembobol minimarket baru diterima Polisi, Senin 22 Mei 2023 malam.

Di Kota Banjar dua lokasi minimarket dibobol. Minimarket pertama yakni Alfamart Cimenyan Jalan Hoegeng, Lingkungan Cimenyan, Kelurahan Mekarsari, Kecamatan Banjar.

Pembobolan Minimarket Alfamart hanya pintu gerbangnya saja yang dibobol (dirusak) oleh kawanan maling. Tidak ada barang yang diambil, gagal karena ada warga.

Kejadian kedua di Minimarket Indomaret Cagak Banjar Jalan Pataruman-Langensari Lingkungan Jelat, Kelurahan Pataruman, Kecamatan Pataruman.

Fakta-fakta modus pelaku pencurian bobol minimarket Indomaret Cagak Banjar:

1. Pelaku pencurian beraksi diperkirakan lebih dari empat orang.

2. Menggunakan gunting raja merusak gembok gerbang. 

3. Empat orang masuk ke minimarket. 

4. Satu orang diindikasikan di luar sambil mengawasi situasi.

5. Para pelaku menggunakan jaket berkupluk. 

6. Menggunakan mobil minibus jenis Xenia. 

7. Nopol kendaraan hasil identifikasi plat Jakarta diduga palsu.

8. Waktu beraksi malah hingga dini hari.

BACA JUGA:32 Pasutri Pilih Nikah Siri, Baru Isbat Nikah Setelah Puluhan Tahun Ini Alasannya

Barang-barang yang dogondol pelaku terdiri dari 11 jenis item barang yang didominasi rokok. Kerugian mencapai Rp 45 Juta.

Kategori :