TASIKMALAYA, RADARTASIK.COM - Sejumlah remaja kaget digerebek Polisi kepergok pesta miras di Dadaha Kota Tasikmalaya. Mereka digerebek di Kompleks Olahraga Dadaha oleh Tim Reaksi Cepat Maung Galunggung Polres Tasikmalaya Kota, Minggu 23 April 2023 dini hari.
Dalam penggerebekan tersebut petugas menyita sejumlah barang bukti. Yaitu beberapa botol miras jenis arak, 1 buah obat-obatan dan beberapa unit kendaraan bermotor.
"Selain minuman keras, target atau sasaran dari patroli Tim Reaksi Cepat Maung Galunggung Polres Tasikmalaya Kota ini adalah antisipasi tawuran, gengster, balap liar dan kejahatan Jalanan lainnya," ujar Kapolres Tasikmalaya Kota, AKBP SY Zainal Abidin melalui Katim Maung Galunggung Polres Tasikmalaya Kota, Bripka Sartanu.
Saat didatangi petugas, sejumlah remaja kaget digerebek, terlebih mereka tengah pesta miras. Selanjutnya, mereka diserahkan ke Sat Narkoba Polres Tasikmalaya Kota untuk penanganan lebih lanjut.
Tak hanya menyisir kawasan Dadaha, Tim Reaksi Cepat Maung Galunggung Polres Tasikmalaya Kota juga melakukan patroli di sejumlah ruas jalan yang digunakan para pemuda nongkrong.
"Para pemuda yang kedapatan bergerombol menggunakan bahu jalan, itu kita datangi mereka. Kita arahkan untuk segera kembali ke rumah masing-masing karena sudah larut malam," singkatnya.