2. Pelatihan pra pemberangkatan tahap II dilaksanakan selama tiga bulan. Calon peserta akan diajarkan mengenai Bahasa Jepang, budaya adat istiadat di Jepang, serta dilatih fisik, mental dan disiplin.
Selama masa pelatihan tahap I dan II akan dilaksanakan evaluasi dan MCU.
Apabila calon peserta tidak memenuhi standar kelulusan yang telah ditentukan maka calon peserta akan dinyatakan gagal dan dipulangkan ke daerah asal dengan biaya sendiri.
Selain itu akan dibuatkan dokumen seperti visa yang akan ditangani oleh Kementerian Ketengakerjaan dan IM Japan.
Calon peserta harus sudah mempunyai uang sebesar 10.000 yen untuk bekal hidup pada bulan pertama di perusahaan.
3. Pelatihan kolektif untuk pemantapan selama 1 bulan di training center di Jepang.