Romagnoli: Ayah Saya Mewariskan Cinta Lazio, Namun, Saya Hanya Memiliki Kenangan Indah Tentang AC Milan

Minggu 22-01-2023,04:00 WIB
Editor : Ahmad Faisal

“Dia menulis pesan menanyakan apakah saya ingin datang ke Milan dan saya mengiyakan. Dia fundamental dalam karier saya,” paparnya.

Romagnoli tumbuh sebagai pendukung Lazio dan tidak pernah menyembunyikan kecintaannya pada klub, bahkan ketika dia bermain untuk AS Roma .

Ketika kontraknya dengan AC Milan habis, dia mengambil kesempatan untuk bergabung dengan Biancocelesti dan mewujudkan impian masa kecilnya.

“Perasaan yang luar biasa bagi seseorang untuk bermain untuk klub yang dia cintai dan juga berada di rumah sendiri,” tutur Romagnoli.

“Saya masih mempertahankan keputusan terpenting adalah menemukan proyek olahraga yang serius dengan skuat dan pelatih yang kuat, karena saya ingin menang bersama Lazio,” tekadnya. 

“Sangat menyenangkan berada di sini, tetapi menang adalah hal mendasar bagi saya,” tegasnya.

“Ayah dan nenek saya mewariskan cinta Lazio, kami biasa menonton pertandingan bersama. Saya selalu ingin bergabung dengan klub ini dan saya tidak ingin terlambat, ketika saya tidak bisa lagi memberikan yang terbaik,” ujarnya. 

“Saya mendapat tawaran bagus lainnya di bursa transfer, tetapi Lazio memiliki skuad yang kompetitif dan saya merasa waktunya tepat,” tutup Romagnoli menjelaskan kenapa ia memilih bergabung dengan tim biru langit ini.

Kategori :