Hari Ini Jabodetabek Dilanda Badai Dahsyat? Begini Penjelasan Resmi BMKG

Rabu 28-12-2022,06:30 WIB
Reporter : Ruslan
Editor : Ruslan

Dikutip dari disway.id, Peneliti BRIN Erma Yulihastin menyebut bahwa hujan ekstrem hingga badai dahsyat akan melanda Jabodetabek pada Rabu 28 Desember 2022.

”Potensi banjir besar Jabodetabek. Siapa pun Anda yang tinggal di Jabodetabek, dan khususnya Tangerang atau Banten, mohon bersiap dengan hujan ekstrem dan badai dahsyat pada 28 Desember 2022,” kata Erma dalam unggahannya di Twitter.

Dia menyampaikan itu berdasarkan analisis data dari Satellite Early Warning System (Sadewa).

Erma Yulihastin menerangkan badai dahsyat dari laut akan berpindah ke darat melalui jalur barat dengan angin baratan yang membawa hujan badai dari laut, dan dari utara melalui angin permukaan yang kuat.

BACA JUGA: Siapa Didier Drogba Baru di Persib? Dimainkan Luis Milla di Laga Penting, Tubuhnya Setinggi Shevchenko

”Maka Banten dan Jakarta-Bekasi akan menjadi lokasi sentral tempat serangan badai tersebut. Dimulai sejak siang hingga malam hari pada 28 Desember 2022,” katanya.

Kategori :