"Di pedestrian pusat kota memang sudah darurat lokasi parkir ya. Yang darurat tak hanya parkir saja kang, tapi WC portable juga," ujarnya.
"Ketika risikonya WC tidak ada, maka gang-gang masuk ke pemukiman masyarakat menjadi bau pesing. Kemudian, lahan parkir ini urgent. Kalau tak tersedia, dampaknya seperti saat ini. Timbul kemacetan terutama di depan Jalan Cihideung," sambungnya.