Tim SAR Sat Samapta dan 1 Ton Beras untuk Korban Gempa Cianjur

Senin 21-11-2022,20:26 WIB
Reporter : Rezza Rizaldi
Editor : Tiko Heryanto

Kabag Log menambahkan, korban gempa Cianjur saat ini membutuhkan tenaga kesehatan atau medis, posko kesehatan dan dapur umum. 

Sementara Polres Tasikmalaya juga mengirimkan tim, yang terdiri  dari satu peleton pasukan, tenaga medis, 100 tenda dan 350 sembako untuk korban gempa bumi Cianjur.

Seluruh bantuan dari Polres Tasikmalaya juga dikirimkan malam ini.

Bantuan untuk korban gempa bumi Cianjur akan diberangkatkan menggunakan dua armada truk dalmas. Selanjutnya menuju lokasi terdampak gempa bumi Cianjur.

BACA JUGA:Gempa Terkini Cianjur 5 Orang Meninggal, Terasa Hingga Kabupaten Tasikmalaya 

"Kami kirimkan satu peleton anggota Dalmas berikut tim medis untuk membantu para korban gempa di Cianjur," kata Kapolres Tasikmalaya, AKBP Suhardi Hery Haryanto, Senin 22 November 2022. 

Selain personel kepolisian berikut tim medis, lanjut Suhardi, pihaknya juga mengirimkan 350 paket sembako dan 100 tenda. 

"Ya sedikitnya 350 paket sembako berisikan beras, mie instan dan makanan siap saji. Kami juga mengirimkan 100 tenda," ujar Suhardi Hery Haryanto. 

Suhardi menyebut tim akan diberangkatkan pada malam hari setelah melaksanakan sholat Isya. 

"Kami mohon doa, seluruh anggota yang kami berangkatkan agar selamat sampai tujuan dan bisa memberikan bantuan maksimal kepada saudara-saudara kita di Cianjur," ucap Suhardi Hery Haryanto," katanya.

Kategori :