Hal tersebut menurutnya, bisa didiskusikan dan dibicarakan dengan cara yang baik, untuk mencari solusi agar sama-sama tidak saling merugikan.
"Ya meski ada penolakan, kita tampung usulan dan masukan dari mereka. Kita duduk bersama cari solusi," jelasnya.
Menurutnya, usulan dan masukkan dari mereka nantinya bisa disampaikan kepada kepala daerah, selaku pemangku kebijakan.
Terlebih, wacana penataan ini sudah lama bergulir, hanya saja proses realisasi terkendala pandemi Covid-19 selama dua tahun terakhir ini.