RADARTASIK.COM - Minyak bulus sering dimanfaatkan industri kecantikan sebagai formula pada pembuatan produk perawatan kulit alias skincare.
Minyak yang terbuat dari bahan dasar hewan labi-labi ini diketahui tinggi akan kandugan vitamin sehingga memiliki segudang manfaat pada kulit.
Di bawah ini terdapat 3 manfaat minyak bulus seperti dilansir dari Health Line. Apa saja?
1. Mengencangkan kulit
Minyak bulus memiliki kandungan vitamin E yang cukup tinggi sehingga bisa membuat kulit menjadi kencang dan juga sehat.
Selain itu, minyak bulus juga dapat mengatasi jerawat. Caranya yaitu dengan mengoleskan minyak bulus pada area wajah yang berjerawat secara teratur.
2. Mencegah keriput dan mencerahkan kulit
Minyak bulus bisa menjadi anti aging alami. Hal ini bisa dilakukan dengan cara mengaplikasikan minyak bulus di bagian wajah terutama pada bagian yang terdapat keriput.
Minyak bulus ini juga mampu menyamarkan flek hitam akibat paparan sinar ultraviolet sehingga membuat wajar lebih cerah.
3. Mengencangkan payudara
Minyak ini dipercaya bisa mengencangkan payudara terutama pada wanita yang telah melahirkan atau wanita yang payudaranya mulai mengendur. Cara menggunakannya yaitu dengan mengoleskan minyak di area payudara.
Setelah itu pijat payudara ke arah atas dengan posisi telentang agar aliran darah menjadi lancar.(genpi)