
Kemenkominfo akan melakukan audit menyeluruh pada teknologi untuk keamanan siber PT PLN.
”Jika ternyata benar ditemukan masalah dan terjadi kebocoran data, maka Kementerian Komunikasi dan Informatika akan memberikan rekomendasi dari audit tersebut,” tegas Johnny.
Seperti diketahui, PT PLN adalah badan usaha milik negara (BUMN) kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri.
Memiliki visi menjadi perusahaan listrik terkemuka se-Asia Tenggara, PLN bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk solusi energi.
BACA JUGA: Setelah Viral Menyanyi di Hadapan Jokowi, Farel Prayoga Jadi Duta Kekayaan Intelektual
PLN mengusung agenda transformasi dengan aspirasi green, lean, innovative, dan customer focused demi menghadirkan listrik untuk kehidupan yang lebih baik.