JEDDAH, RADARTASIK.COM – Sebanyak 3.251 jemaah haji akan pulang ke Indonesia pada hari ini, Senin 18 Juli 2022.
Para jemaah haji yang pulang pada hari keempat ini tergabung dalam 8 kloter (kelompok terbang).
Mereka akan terbang dari Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah, menuju 5 debarkasi di Indonesia.
BACA JUGA: Kuota Haji Indonesia Naik di 2023, Menag Yaqut: Informasinya Lebih Banyak dari Tahun Ini
Dikutip dari laman Kemenag, Sekretaris Daker Bandara Suryo Panilih menjelaskan hari ini pemulangan akan diawali dengan keberangkatan kloter 5 Debarkasi Jakarta - Pondok Gede (JKG 5) dengan 393 jemaah.
Mereka dijadwalkan berangkat dari Makkah ke Jeddah pada Minggu 17 Juli 2022 (21.05 WAS) malam dan akan terbang pulang dengan nomor penerbangan GA 7405.
”Kloter 5 Jakarta Pondok Gede dijadwalkan terbang dari Bandara Jeddah pada Senin pagi 18 Juli 2022 jam 05.05 WAS (Waktu Arab Saudi) dan akan tiba di Indonesia pada Senin malam pukul 19.45 WIB,” terang Suryo di Jeddah, Senin 18 Juli 2022.
BACA JUGA: Kisah Warsini, Tukang Bubur Bisa Naik Haji setelah 12 Tahun Menanti
Rombongan berikutnya adalah kloter 5 Debarkasi Jakarta - Bekasi (JKS 5) dengan 409 jemaah. Mereka dijadwalkan berangkat dari Makkah ke Jeddah pada Senin dini hari, pukul 03.40 WAS, dan terbang dengan Saudia Airlines SV 5258.
”Kloter 5 Jakarta Bekasi (JKS) dijadwalkan terbang dari Bandara Jeddah pada Senin pagi 18 Juli 2022 jam 11.40 WAS dan akan tiba di Indonesia pada Selasa dini hari 19 Juli 2022 pukul 01.35 WIB,” ujar Suryo.
Secara berurutan, berikut ini jadwal kepulangan selanjutnya jemaah haji Indonesia pada 18 Juli 2022:
BACA JUGA: Heboh, 3 Ikan 150 Kg Muncul Usai Banjir di Garut, Akhirnya Dicincang Warga
1. Kloter 6 Debarkasi Solo (SOC 6) dengan 360 jemaah, berangkat dari Makkah ke Jeddah pada Senin, 18 Juli 2022 (04.25 WAS).
Mereka terbang dengan Garuda Indonesia, GA 6206, pukul 12.25 WAS dan akan tiba di Indonesia pada Selasa (19 Juli 2022) pukul 05.30 WIB.
2. Kloter 6 Debarkasi Jakarta Bekasi (JKS 6) dengan 409 jemaah, berangkat dari Makkah ke Jeddah pada Senin, 18 Juli 2022 (04.50 WAS).