Pemerintah Diminta Serius Ngurus Negara, Andre: Minyak Curah Langka, Kasihan Rakyat Dikasih Harapan Palsu

Rabu 23-03-2022,23:00 WIB
Reporter : agustiana

radartasik.com - M inyak goreng curah di pedagang di pasar tradisional di beberapa daerah di Indonesia, masih langka.

Bahkan, stok di grosir yang menjual minyak goreng juga ikutan kosong.

Anggota Komisi VI DPR RI Andre Rosiade pun menanyakan kinerja pemerintah.

Dalam hal ini Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto dan Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita.

Terutama dalam menjamin ketersediaan minyak goreng dan menjaga kestabilan harga minyak goreng curah untuk kebutuhan masyarakat dan pelaku usaha mikro dan kecil.

“Asosiasi Perdagangan Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) menghubungi saya, bilang pedagang pasar menjerit gara-gara minyak goreng curah yang dijanjikan pemerintah masih gaib di pasar. Kasihan rakyat, dikasih harapan palsu terus sama pemerintah, mana kinerjanya,” ungkap dia, Rabu (23/3).

Politisi Gerindra itu menjelaskan, dalam rapat kerja Komisi VI DPR RI lalu, Menteri Perdagangan (Mendag) Muhammad Lutfi mengatakan bahwa proses produksi minyak goreng curah akan ditentukan oleh Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mulai dari produsen hingga distributor.

Kemenperin juga telah mengeluarkan Permenperin Nomor 8 Tahun 2022 tentang Penyediaan Minyak Goreng Curah untuk Kebutuhan Masyarakat, Usaha Mikro, dan Usaha Kecil dalam Kerangka Pembiayaan oleh Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS).

Tags :
Kategori :

Terkait