Radartasik.com, KOTA TASIK — Kuatnya tiupan angin yang disertai hujan lebat menyebabkan pohon di Jalan Moh. Hatta (Mohat) Kalangsari, Kelurahan Nagarasari, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya tumbang, Minggu (26/12/21) sore. Tumbangnya pohon rimbun berukuran besar ini menimpa toko baju hingga rusak.
Tidak ada korban jiwa dalam insiden yang terjadi pada sore hari itu. hanya saja, batang pohon jenis angasana tersebut membabat jaringan kabel dan tiang listrik hingga nyaris roboh.
Kejadian ini sempat melumpuhkan arus lalu lintas di jalur provinsi penghubung Kota Tasikmalaya dengan Kabupaten Ciamis. Sehingga petugas dari kepolisian sementara membuat rekayasa lalulintas dengan pengalihan jalan.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tasikmalaya bersama TNI-Polri dibantu warga dengan cepat membersihkan pohon yang melintang ke badan jalan.
Kepala Badan Penagulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tasikmalaya, H Ucu Anawar mengatakan, pohon yang tumbang sudah dievakuasi dan memakan waktu lebih kurang dua jam. Bersamaan dengan pohon tumbang, bencana alam angin putting beliung ini menyapu belasan titik di Kota Tasikmalaya.
"Laporan yang masuk dari jam 14.00 WIB ada 17 titik kejadian. Sekarang sedang kami tangani," ujat Ucu kepada wartawan, Minggu (26/12/21) petang. "Pohon di Jalan Moh. Hatta ini tumbang ke jalan sehingga kendaraan dari arah Tasik menuju Jawa Tengah (Ciamis, Red) sempat rersendat," sambungnya.
Ucu menerangkan, bencana alam pohon tumbang terjadi bukan hanya di Mohat saja. Di tempat lainnya, yaitu di Jalan Cicariang, Kawalu, Jalan Mashudi, Jalan Sl tobing, Kawasan Dadaha dan Jalan Sewaka. Sedangkan genangan air terjadi di depan Puskesmas Kahuripan, Kecamatan Tawang. "Jadi ini akibat fenomena alam cuaca ekstrim dan anomali," terangnya.
Hingga saat ini BPBD bersama unsur TNI - Polri masih melakukan evakuasi baik itu pohon tumbang atau bangunan rumah yang tertimpa pohon dan ambruk.
Sementara itu Kapolsek Indihiang, Polres Tasikmalaya Kota, Kompol Didik Rohim Hadi, membenarkan adanya peristiwa itu. Ia menuturkan, pohon tumbang terjadi akibat angin yang bertiup kencang. Namun, dia bersukur tidak ada korban dalam insiden ini.
"Lalu lintas sempat macet. Tapi sekarang mulai bisa diurai. Sebelumnya sempat dialihkan untuk arus dari Ciamis menuju Jalan Cigeureung-Leuwidahu dan dari arah barat dialihkan menuju Jalan Lengkong, nanti keluar Ke Jalan Ahmad Yani," tuturnya. (rezza rizaldi/igi/radartasik.com)